Mempersiapkan Perjalanan Jauh dengan Bus, Simak Ulasannya!

Mempersiapkan perjalanan jauh dengan bus, simak ulasannya! - Di akhir tahun 2023 ini, pasti Anda sudah bersiap-siap untuk mengisi liburan. Apalagi anak sekolah juga sudah menerima rapor Akhir Sumatif Ganjil 2023/2024. Wah, tentu sangat menyenangkan menghadapi liburan akhir tahun ini.

Ilustrasi gambar (pixabay.com)

Bus merupakan satu moda transportasi menarik disamping transportasi lainnya untuk liburan dengan perjalanan jauh.

Apalagi perjalanan itu bersama orang-orang terdekat seperti field trip rekan kantor, wisata ziarah, wisata sekolah dan lain sebagainya.

Jika Anda sudah menentukan tempat liburan serta itinerary-nya, Anda mesti telah mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik. Supaya perjalanan dan masa liburan menyenangkan.

Bagi Anda yang melakukan perjalanan jauh dapat pergi dengan mobil pribadi maupun bus umum dan travel pariwisata.

Berikut ini disajikan 9 yang harus dipersiapkan untuk perjalanan jauh dengan menggunakan bus : 

1. Dokumen pribadi

Periksa kembali dokumen pribadi seperti tanda pengenal, kartu ATM, izin perjalanan dan surat lainnya. Mungkin dokumen ini akan diperlukan selama di perjalanan atau di tempat tujuan liburan.

2. Uang tunai

Jika Anda memiliki saldo kartu atm namun tidak semuanya dapat diselesaikan dengan kartu ATM. Anda harus pergi ke ATM dulu jika perlu uang tunai.

Siapkan uang tunai secukupnya untuk keperluan membeli dan membayar sesuatunya selama di perjalanan.

3. Charger dan powebank

Dua alat ini perlu dibawa saat melakukan perjalanan jauh bagi yang menggunakan ponsel android.

4.Tas

Tas untuk menyimpan dan membawa pakaian serta barang lainnya. Tas pakaian misalnya tas ransel (backpack). Tas besar (koper) dapat memuat banyak pakaian dan bahan lainnya 

Begitu pula tas pinggang (waistbag) atau tas tangan (handbag). Tas ini dapat mempermudah Anda dalam hal membawa atau menyimpan benda-benda ukuran kecil.

5.Minuman dan makanan ringan

Minuman dan makanan ringan perlu dipersiapkan secukupnya. Hal ini dapat mencegah lapar dan dehidrasi menjelang bus sampai di tempat pemberhentian. 

6.Bantal leher dan selimut

Bantal leher digunakan di atas kendaraan ketika Anda hendak istirahat atau tidur bersandar di jok mobil.

7. Jaket

Barang lain yang perlu dipersiapkan untuk perjalalan jauh dengan bus adalah jaket. Pada saat perjalanan bus malam hari Anda perlu mengenakan jaket agar tidak kedinginan atau masuk angin.

8. Pakaian dan alas kaki

Saat melakukan perjalanan jauh dengan bus usahakan mengenakan pakaian santai. Kenakan pakaian santai dengan alas kaki sandal atau sepatu ringan.

9.Kebersihan dan kenyamanan

Anda sebagai penumpang juga perlu menjaga kebersihan dan kenyamanan di dalam bus. Jangan sampai tidak bersih atau kenyamanan penumpang lain terganggu.

Sembilan (9) tips di atas merupakan hal pokok yang harus disiapkan bagi yang berlibur dengan perjalanan jauh menggunakan bus.***