Peran Penting Keluarga Bagi Perkembangan Pendidikan Anak - Keluarga adalah lingkungan terkecil yang terdapat dalam masyarakat. Keluarga juga orang yang pertama kali dikenali oleh anak. Tumbuh kembang seorang anak menjadi tanggung jawab bagi keluarga terkhusus bagi orangtua, karena pada dasarnya orang terdekat yang akan dicontoh oleh anak, baik itu perkataan maupun perbuatannya.
Jadi, jika anak sudah mendapat didikan dan contoh yang baik maka kedepannya anak juga akan menjadi pribadi yang baik.
Pendidikan merupakan hal yang diutamakan oleh para orangtua untuk anaknya. Namun, pendidikan tidak hanya diberikan di sekolah saja.
Di dalam keluarga perlu juga pendidikan diberikan kepada anak. Karena keluarga terkhusus orangtua memiliki peranan yang sangat penting bagi anak dalam pendidikan.
Di dalam keluarga anak akan mendapat ilmu yang mungkin tidak akan didapatkannya di tempat lain.
Sebagai contoh, anak akan meniru jiwa kepemimpinan ayahnya, menjadi seorang pemimpin juga memerlukan ilmu.
Maka dari itu orangtua dikatakan memiliki peranan penting dalam pendidikan anak, jika seorang ayah tidak memiliki jiwa kepemimpinan maka sang anak juga akan sulit untuk dibentuk karakternya dan akan cenderung menjadi orang yang mirip oleh sang ayah.
Namun pada saat ini masih banyak orangtua yang tidak mengetahui betapa pentingnya peran orangtua bagi pendidikan anak. Mereka ada yang tidak peduli atau mereka benar-benar tidak tahu bagaimana cara mendukung pemenuhan pendidikan bagi anak.
Supaya hal tersebut tidak terjadi sebagai orangtua kita bisa menerapkan tiga fase pendekatan kepada anak, yaitu :
Pendekatan ketika anak-anak masih kecil
Pada fase ini orangtua berperan sebagai pemimpin sang anak. Tingkah laku dan perkataan orangtua akan ditiru oleh sang anak. Oleh karena itu, fase ini dapat membentuk dasar kepribadian anak.
Pendekatan ketika menginjak remaja
Disini orangtua dapat berperan sebagai teman bagi anak. Pada waktu-waktu ini anak sudah bisa berpendapat dan membuat keputusan sendiri meskipun belum semua hal dalam hidupnya.
Pada fase ini, kedekatan orangtua dengan anak sangatlah penting karena pada masa inilah anak sedang dalam masa peralihan dari anak-anak menuju dewasa.
Pendekatan ketika menginjak dewasa
Pada fase ini orangtua berperan sebagai ruang bertanya anak jika dibutuhkan.
Dari ketiga fase tersebut fase pertama dan fase kedua adalah fase penting untuk menentukan hal yang akan dilakukan pada fase terakhir. Jadi peran orangtua pada fase pertama dan kedua sangat dibutuhkan bagi anak sebagai pendamping.
Selain memiliki kewajiban pendekatan kepada anak, keluarga juga memiliki beberapa peranan yang penting dalam pendidikan anak, yaitu :
Menjadi guru
Guru tidak hanya ditemukan di sekolah saja, namun di rumah kita juga memiliki guru yaitu keluarga. Keluargalah guru pertama bagi anak terutama orangtua.
Dimulai dari kita membuka mata keluargalah yang akan menjelaskan apa yang pertama kali kita lihat. Dan setiap anggota keluarga akan menjadi guru bagi anak dengan versi yang berbeda.
Menjadi teman
Ketika anak sedang belajar di rumah, posisikan orangtua menjadi teman. Karena anak akan lebih mengerti jika pada saat berbagi ilmu dengan santai bukan dengan suasana yang kaku.
Orangtua juga bisa menjadi teman bertukar pendapat ketika anak tidak mengetahui tentang hal yang sedang dipelajarinya.
Seorang hakim
Hakim yang dimaksud adalah membantu menentukan pilihan terbaik bagi sang anak. Jika peranan ini tidak dilakukan anak tidak akan tahu apa yang bisa mereka lakukan dan apa yang menjadi larangan bagi mereka.
Jadi peranan ini sangat penting bagi keluarga ataupun anak.
Pengawas
Keluarga memang memiliki kewajiban untuk mengawasi anaknya dalam bersosial. Karena pada zaman sekarang banyak hal-hal buruk dapat terjadi pada anak. Namun keluarga tidak boleh mengawasi dengan terlalu berlebihan, karena hal tersebut dapat merugikan bagi sang anak.
Membimbing anak
Membimbing anak adalah hal yang sangat penting dilakukan oleh keluarga. Tanpa bimbingan keluarga mungkin anak bisa terjerumus dalam hal yang kurang baik. Maka dari itu bimbingan keluarga sangat dibutuhkan oleh anak, supaya menjadi orang yang baik.
Begitu pentingnya peran keluarga bagi perkembangan pendidikan anak, jika tidak adanya peranan yang dilakukan oleh keluarga entah anak-anak akan menjadi apa kedepannya.
Jangan pernah menyepelekan peranan yang mungkin akan menambah pikiran bagi keluarga. Namun para keluarga harus ingat bahwa masa depan anak dimulai dari lingkungan keluarganya sendiri.
Dapat disimpulkan bahwa, keluarga yang dapat menerapkan peranan penting bagi pendidikan anak akan melahirkan anak yang berpendidikan dan berkarakter. Karena dari situlah pertama kali anak mengenal dunia luar, dari siapa lagi jika bukan dari orang terdekatnya.*** (Penulis : Aisyah Ramadhani)