Kebocoran Pipa Air Identik dengan Mubazir

Kebocoran pipa air, identik dengan mubazir - Apa yang anda pikirkan tentang pipa air yang bocor? Tentu saja telah terjadi kesia-siaan. Kemubaziran. Air yang seharusnya dapat dimanfaatkan oleh manusia dan makhluk lain terbuang sia-sia. 

kebocoran,pipa,air

Kecuali tentunya jika air dimaksud adalah air limbah atau buangan yang tidak berguna. itu memang sengaja dibuang.

Di pedesaan, air biasanya dialirkan melalui saluran atau kali kecil untuk mengairi persawahan yang luas. Jika tidak memungkinkan melalui saluran alamiah maka digunakan saluran buatan. 

Misalnya dialirkan melalui pipa paralon, pipa besi, dan lain sebagainya. 

Air bersih dari proyek air minum dialirkan ke rumah penduduk melalui pipa paralon atau pipa khusus saluran air.

Sekuat apapun pipa saluran air semisal pipa besi, suatu saat akan mengalami kebocoran. Mungkin karena sudah tua dimakan usia. 

Mungkin disengaja atau tidak disengaja oleh oknum tertentu  untuk membocorkannya.

Seperti gambar di atas, telah terjadi kebocoran pipa air irigasi yang terbuat dari besi yang kuat tentunya. Air menyembur deras ke angkasa setinggi lebih kurang 2 meter. 

Berapakah debit air yang terbuang sia-sia atau mubazir dalam waktu hitungan detik, menit dan jam?

Konon orang sering menggunakan istilah pipa bocor dalam menanggapi anggaran biaya pembangunan. 

Tidak terkecuali anggaran biaya pendidikan dan anggaran sektor pembangunan lainnya. 

Seketat apapun pengawasan dari pihak yang berkompeten, sepertinya kebocoran itu akan tetap ada. 

Mungkin kebocorannya kecil namun lama kelaman kebocoran itu akan membesar dan merugikan negara. Mubazir!***