Utamakan Kualitas Belajar Anda!

Utamakan kualitas belajar anda – Belajar itu menyangkut dua perkara, yaitu kuantitas dan kualitas. Aspek kuantitas berkaitan dengan frekuensi atau waktu belajar. Sedangkan aspek kualitas menyangkut efektivitas dan efisiensi belajar.

Semakin banyak belajar semakin banyak ilmu yang didapat. Tentu saja hal ini benar. Frekuensi belajar menjadi penanda kalau belajar itu penting memperhitungkan aspek kuantitas. Hal ini mengacu pada prinsip belajar, 3 x 1 lebih baik daripada 1 x 3.

Belajar tiga kali dalam satu jam lebih baik daripada belajar sekali dalam tiga jam. Lebih sering belajar hasilnya lebih bagus ketimbang jarang belajar namun dalam waktu yang lama. Sebab, kemampuan otak manusia menerima dan menyerap informasi ada batasnya.

Itu sebabnya mengapa anda perlu juga mengutamakan aspek kualitas dari belajar itu. Belajar dari aspek kualitas memperhitungkan bagaimana strategi dan kiat untuk memperoleh hasil belajar secara optimal. 

Dengan strategi dan kiat belajar maka efektivitas dan efisiensi belajar itu akan tercapai.

Misalnya, anda perlu menguasai strategi belajar fisika yang efektif dan efisien. Dengan cara itu, dalam waktu relatif singkat anda dapat menguasai pelajaran fisika dengan baik. Memperoleh hasil belajar mata pelajaran fisika dengan memuaskan.

Begitu pula halnya dengan bahasa Inggris. Anda perlu memahami kiat belajar bahasa Inggris dengan cepat. Dalam waktu relatif pendek anda memperoleh hasil belajar yang bagus.

Nah, sekarang apakah anda sudah mengutamakan kualitas belajar? Menguasai dan memahami strategi dan cara belajar yang baik? Simak kembali: Cara Belajar Efektif dan Efisien